Inilah Perbedaan iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM

Inilah Perbedaan iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM

Jenis Garansi iPhone - Ponsel besutan Apple memang sudah menjadi primadona di seluruh dunia. Bukan karena kesan yang ekslusif, namun fitur dan performa menjanjikan yang tidak bisa didapatkan di ponsel Android pada umumnya. Bagi sobat yang ingin membelinya, pasti akan dihadapkan dengan pilihan seperti jenis garansi.

Perlu digaris bawahi bahwa produk Apple masuk ke negara Indonesia dengan banyak cara, mulai dari resmi dan nonresmi. Ada beberapa jenis garansi yang perlu diketahui sebelum membeli iPhone. Berikut ini perbedaan dan arti dari garansi iBox, Inter, dan TAM.

Baca juga:




Perbedaan Utama iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM

iBox dan TAM adalah reseller resmi dari Apple yang dimiliki oleh perusahaan induk bernama Erajaya Swasembada (Erafone), jadi bisa disimpulkan kalau membeli iPhone dari garansi iBox, TAM, dan Erafone artinya sama saja. Sedangkan garansi Internasional adalah produk yang biasanya dibeli dari Apple Store luar negeri. Di bawah ini akan dijelaskan perbedaan detail antara garansi iBox, Inter, dan TAM.




Pengertian iPhone Garansi iBox dan TAM

Inilah Perbedaan iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM
Foto: iBox Malang

Garansi resmi iBox dan TAM adalah garansi dari Apple Premium & Authorized Reseller yang diberikan saat membeli produk Apple. Perlu diketahui, bahwa iBox dan TAM (Teletama Artha Mandiri) merupakan anak perusahaan dari perusahaan induk yang bernama Erajaya Swasembada (Erafone). Durasi garansi yang diberikan oleh iBox dan TAM adalah satu tahun dan dijamin aman. Ada juga reseller resmi lainnya yang terpercaya bernama Digimap.

Ciri-ciri garansi resmi iBox dan TAM:

  • Dijual di cabang resmi
  • Kode iPhone PA/A
  • Colokan kepala charger berkaki dua
  • Mendapatkan garansi 1 tahun dan bisa diperpanjang dengan Apple care protection plan

Kelebihan garansi iBox/TAM:

  • Produk dijamin 100% asli dan baru
  • Proses klaim garansi mudah, bisa langsung ke gerai iBox terdekat
  • Bebas menggunakan kartu SIM provider apa saja
  • Pusat bantuan yang cepat

Kekurangan garansi iBox/TAM:

  • Harga yang dijual relatif mahal



Pengertian iPhone Garansi Inter/Internasional

Inilah Perbedaan iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM

Arti dari iPhone garansi internasional adalah produk yang dibeli dari luar negeri, lalu diimpor ke Indonesia. Kebanyakan produk yang masuk ke Indonesia melalui negara Singapura. Maka tak heran, bila iPhone garansi Inter yang banyak beredar berkode ZA/A. Ada juga iPhone dari negara Amerika (LL/A) dan Australia (X/A) yang diperjualbelikan disini.

Khusus untuk iPhone bekas, umumnya para penjual melabelinya dengan garansi 'Ex Internasional'. Ponsel iPhone bekas masih banyak peminatnya, hal ini disebabkan karena kondisinya yang masih bagus dan originial.

Ciri-ciri garansi resmi iBox dan Tam:

  • Dijual perorangan
  • Kode iPhone ZA/A, ZP/A, LL/A, X/A
  • Colokan kepala charger berkaki tiga

Kelebihan iPhone garansi Inter/Internasional:

  • Garansi ikut internasional
  • Memiliki harga yang lebih murah dari garansi iBox/Tam
  • Produknya lebih cepat masuk ke Indonesia

Kekurangan iPhone garansi Inter/Internasional:

  • Tidak ada layanan garansi resmi
  • Proses klaim garansi lama



Pengertian iPhone Garansi Distributor

Inilah Perbedaan iPhone Garansi iBox, Inter, dan TAM
Foto: pinterest

Garansi distributor adalah garansi yang diberikan oleh penjual pihak ketiga. Ringkasnya, kalau garansi resmi tadi sudah mendapat persetujuan langsung dari Apple, kalau distributor ini tidak. Bisa dikatakan garansi distributor adalah perusahaan independen sehingga 'tidak resmi'.

Ciri dari garansi distributor biasanya terdapat stiker garansi 1 tahun dengan nama perusahaan distributor diantarannya, Bless, Platinum, The One, B-Cell. Namun, karena peraturan dari Kemenperin yang sudah diperketat perusahaan distributor ini sudah tidak ada lagi.

Kelebihan iPhone garansi distributor:

  • Harga jauh lebih murah
  • Banyak variasi produk yang dijual

Kekurangan iPhone garansi distributor:

  • Plastik pembungkus tidak rapi
  • Klaim garansi tidak jelas
  • Garansi Apple kedaluwarsa namun dusbuk masih baru



Penutup

Itulah pembahasan mengenai macam-macam garansi iPhone yang banyak beredar di Indonesia. Semoga bisa menjawab kebingugan sobat bila hendak membeli ponsel iPhone baru. Jika ada tambahan silakan tulis di kolom komentar dan jangan lupa bagikan artikel ini yaa, semoga bermanfaat.

 
Lebih baru Lebih lama