Dari Mana Asal iPhone CH/A, MY/A, TA/A, X/A, dan ZD/A?

Dari Mana Asal iPhone CH/A, MY/A, TA/A, X/A, dan ZD/A?

Kode Asal iPhone - Ponsel iPhone adalah sebuah smartphone yang dikembangkan dan diproduksi oleh perusahaan teknologi Apple Inc. Pertama kali diperkenalkan pada tahun 2007 dan menjadi salah satu produk paling populer hingga sekarang.

Setiap pembelian unit iPhone terdapat kode unik untuk membedakan produknya. Terdiri dari kombinasi angka dan huruf yang mengandung informasi tentang jenis iPhone. Ternyata, setiap negara memiliki kode model number masing-masing. Disini admin akan membagikan dari mana nomor model yang beredar di Indonesia. 

Baca juga: Apa Arti dari Model iPhone LL/A, J/A, ZP/A, dan ZA/A?




Sekilas Tentang Model Number iPhone

Model number pada iPhone adalah susunan kode unik yang disematkan oleh Apple untuk mengidentifikasi setiap model atau unit iPhone. Setiap model iPhone memiliki model number yang berbeda-beda, tergantung tahun rilis, tipe jaringan, dan negara atau wilayah tempat iPhone tersebut dijual.

Model number iPhone dapat kita temui di bagian belakang dus box iPhone atau di dalam pengaturan iPhone dengan membuka Pengaturan - masuk ke menu Umum - dan pilih Tentang. Di halaman Tentang, kita dapat melihat nomor model pada bagian atas daftar informasi iPhone.




Asal Region iPhone CH/A, MY/A, TA/A, X/A, dan ZD/A:

Dari Mana Asal iPhone CH/A, MY/A, TA/A, X/A, dan ZD/A?
Foto: Apple Support

Selain iPhone dari distributor resmi Indonesia, ternyata ada beberapa unit dari luar negeri yang diperjualbelikan disini.

Seperti yang kita ketahui, iPhone model number CH/A merupakan unit yang berasal dari negara China.

Kode iPhone MY/A adalah unit yang berasal dari negara Malaysia. Nomor model iPhone TA/A merupakan unit yang berasal dari negara Taiwan.

iPhone dengan model number X/A berasal dari negara Australia atau Selandia Baru.

Kode iPhone ZD/A adalah unit yang berasal dari negara Luxembourg, Austria, Belgium, Monaco, Germany, France, Netherlands, dan Switzerland.

Ada pula unit iPhone dengan kode TH/A yang merupakan unit yang berasal dari negara Thailand.

Baca juga: Daftar Kode Negara Asal iPhone dan Cara Mengetahuinya




Kesimpulan

Itulah penjelasan mengenai dari mana saja model number iPhone yang beredar di Indonesia. Kita harus mengetahui asal garansi wilayah iPhone sebelum membelinya. Supaya kita paham beda antara iPhone inter dan distributor resmi Indonesia. Jika ada tambahan silahkan tulis di kolom komentar dan jangan lupa bagikan artikel ini yaa.

 
Lebih baru Lebih lama