3 Aplikasi Gratis Terbaik Pengganti Microsoft Word

3 Aplikasi Gratis Terbaik Pengganti Microsoft Word

Alternatif Word Gratis - Setiap orang pasti membutuhkan aplikasi pengolah kata yang dapat diandalkan. Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi yang terbaik serta terdapat berbagai fitur yang memudahkan kita.

Akan tetapi, jika kita ingin menikmati semua fitur tersebut ada harga yang harus dibayar. Produk terbaru dari Microsoft seperti Office 365 membutuhkan biaya sepanjang tahun. Untungnya, ada pengembang yang membuat aplikasi pengolah kata gratis yang fiturnya tak kalah keren dengan Microsoft Word.

Berikut ini adalah aplikasi terbaik gratis alternatif pengganti Microsoft Word, yang memiliki fitur lengkap, tersedia template, dan tentunya kompabilitas dengan format file Microsoft. Cekidot.




3 Aplikasi Gratis Alternatif Microsoft Word Terbaik:


1. WPS Office

3 Aplikasi Gratis Terbaik Pengganti Microsoft Word

Memiliki desain antar muka yang mirip dengan Microsoft Word. Jika sudah terbiasa dengan produk Office, maka tak akan kesulitan jika mengoperasikannya. Sebenarnya WPS mempunyai format file sendiri, tetapi saat membuat dokumen baru secara default akan menggunakan fotmat word .docx untuk kenyamanan pengguna Word. 

Didukung dengan penyimpanan Cloud sebesar 1Gb sebagai penyimpanan online dan dapat disinkronisasi. Ada pula dukungan untuk pengguna iOS dan Android yang dapat membuat kita mengedit dokumen dimanapun kita berada.



2. LibreOffice

3 Aplikasi Gratis Terbaik Pengganti Microsoft Word

LibreOffice akan membuat kita beradaptasi sedikit lama jika terbiasa menggunakan Word. Tampilannya sederhana dan mudah dihapal. LibreOffice kompatibel dengan dokumen Microsoft Word (termasuk DOC dan DOCX) dan format file teks umum lainnya, sehingga kita tidak akan kesulitan berbagi file jika menggunakan aplikasi yang berbeda, atau membuka file lama. 

Perbedaan LibreOffice dengan aplikasi gratis lainnya adalah memiliki komunitas pengguna dan pengembang yang antusias, serta telah menciptakan ratusan plugin dan template gratis untuk kita unduh dan gunakan. LibreOffice sendiri menerima pembaruan rutin, menambahkan fitur dan keamanan yang membantu mengimbangi Microsoft Word. 



3. SoftMaker FreeOffice

3 Aplikasi Gratis Terbaik Pengganti Microsoft Word

Memiliki tampilan yang berbeda dengan aplikasi gratis lainnya. Akan tetapi, kita dapat mengatur letak ikon pada toolbar. Dapat menyimpan file dalam bentuk format .doc, tetapi tidak dalam format .docx.




Akhir Kata

Itulah tiga rekomendasi aplikasi alternatif Microsoft Word gratis yang bisa sobat coba. Menggunakan aplikasi gratis dapat menghemat biaya karena harga Word versi berbayar saat ini yang cukup tinggi.

 
Lebih baru Lebih lama